Beberapa orang mungkin sudah menyiapkan rencana liburan untuk akhir tahun yang tidak lama lagi. Salah satu hal utama yang harus dipersiapkan adalah destinasi liburan dan tiket pesawat. Untuk mempermudah tujuan Anda tersebut, Tech in Asia telah menyiapkan sembilan website untuk booking tiket pesawat.
Untuk bersaing dengan website booking tiket pesawat dan hotel lainnya, PegiPegi menyediakan customer service yang tidak hanya tersedia melalui telepon dan email, tapi juga dapat melalui Whatsapp, BBM, dan Line,COD. Mereka memiliki kantor cabang di lima kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Bali.Mereka juga bekerja sama dengan startup di bidang fashion
Anda pasti sudah familiar dengan nama Traveloka1, karena memang sudah sering diiklankan di televisi. Setelah beberapa waktu berjalan hanya mengandalkan booking untuk tiket pesawat dari maskapai seperti Lion Air, Air Asia, Garuda Indonesia, saat ini Traveloka juga merambah pemesanan kamar hotel. Selain itu, sering pula website ini memberikan promo untuk pemesanan tiket sepaket dengan hotel. Mereka juga bekerja sama dengan Lazada untuk memberikan voucher belanja setiap melakukan transaksi.